Keputusan yang dikeluarkan FIFA kali ini tak lepas kurangnya beberapa persyaratan yang harus dipenuhi Indonesia untuk menjadi tuan rumah. Salah satunya adalah minimnya fasilitas berupa stadion yang berstandar Internasional. Seperti diketahui, FIFA telah menyatakan bila setiap tim yang mengajukan diri menjadi tuan rumah harus memiliki minimal tujuh stadion yang tersebar di sebelas kota.
Selain faktor di atas, tak ada dukungan yang didapat PSSI dari pemerintah juga menjadi alasan penolakan tersebut. Diketahui, beberapa waktu lalu Menpora Andi Mallarangeng menyatakan bila PSSI seharusnya lebih memfokuskan diri memajukan persepakbolaan nasional yang tengah lesu, ketimbang sibuk mengajukan bidding menjadi tuan rumah Piala Dunia.
“Kami menginformasikan bahwa Indonesia gagal melengkapi beberapa dokumen yang merupakan syarat untuk bidding. Jadi, Indonesia bukan lagi kandidat penyelenggara Piala Dunia 2022,” papar sekretaris FIFA Jerome Valcke sebagaimana dikutip BBC, Sabtu (20/3/2010).
“Perhatian utama pemerintah (Indonesia) adalah mengembangkan persepakbolaan nasional. Jadi mereka tak memberikan dukungan. Karena alasan itu, kami juga takkan mendukung Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia 2022,” tambah Jerome.
Dengan tersingkirnya Indonesia dari bidding, maka Negara yang akan bertarung untuk meyakinkan FIFA untuk menggelar Piala Dunia 2022 hanya tinggal Inggris, Jepang, Australia, Meksiko, Belanda/Belgia, Rusia, Spanyol, dan Amerika Serikat.
sumber : http://www.kaskus.us/showthread.php?t=3646185